Senin, 28 Maret 2011

Cara membuat surat resmi

Surat Resmi Contoh Cara Membuat Surat Resmi - Surat merupakan salah satu media untuk berkomunikasi dengan seseorang atau pihak tertentu. Bentuknya berupa tulisan dengan isi memberikan sebuah keterangan tentang suatu hal.



Surat memiliki beberapa bentuk hal tersebut dapat di bedakan menurut tujuan dari isi surat tersebut. Pembahasan kali ini adalah tentang surat resmi.

Surat resmi biasanya disampaikan oleh suatu perusahaan/instansi/lembaga dan di tujukan kepada seseorang atau instansi lainnya.

Surat resmi memiliki bagian-bagian di antaranya adalah

1. Kepala surat atau kop surat : Nama instansi/lembaga/perusahaan dll, alamat instansi terkait, logo instansi (dari pengirim surat)
2. Ada nomor surat : No urutan surat yang dikirimkan
3. Lampiran : berapa jumlah lembar yang disertakan selain surat
4. Hal : Pemberitahuan tentang isi surat
5. Tanggal surat
6. Alamat tujuan
7. Salam pembukaan
8. Isi surat
9. penutup surat : salam penutup, jabatan, tanda tangan, nama
11.tembusan surat, berupa penyertaan/pemberitahuan kepada atasan tentang adanya suatu kegiatan


Contoh Surat Resmi

KOP SURAT DISINI

SURAT TUGAS
Nomor: /A.05/03/2011

Berdasarkan Surat Kepala Pusat Pembinaan, Pendidikan dan Pelatihan Perencana Bappenas Nomor:
1234/P.01/03/2011, tanggal 1 Januari 2011, Perihal pemanggilan para Calon Peserta Program S2 Luar Negeri –
Pusbindiklatren Bappenas Tahun 2011, dengan ini kami perintahkan kepada:

Nama : Om Ganteng
NIP : 123456789
Pangkat/Gol : Penata Tk.I/III/d
Jabatan : Kasubbid Pengembangan Wilayah dan Permukiman
Unit Kerja : BAPPEDA Provinsi DKI Jakarta
Instansi : Pemerintah Provinsi DKI Jakarta

Untuk segera melaksanakan tugas belajar pada program persiapan bahasa Inggris (EAP) pada :

Perguruan Tinggi : Akan di tentukan kemudiaan
Tingkat : S2
Terhitung Mulai : 06 Juni s.d. 05 Desember 2011
Lama studi : 6 Bulan

Demikian untuk dapat dilaksanakan sebagaimana mestinya.

Jakarta, 11 Januari 2011
Kepala BAPPEDA PROVINSI
DKI JAKARTA
Ttd + stempel
(............................)
NIP: ………………..

Tembusan Yth.:
1) Kepala Pusat Pembinaan, Pendidikan dan Pelatihan Perencana, Bappenas;
2) PPK PPSDMA Bappenas;
3) Gubenur DKI JAKARTA di Jakarta;

Tidak ada komentar:

Posting Komentar